Kamis, 07 Mei 2015

DARI PAGI SAMPAI PAGI LAGI

DARI PAGI SAMPAI PAGI LAGI

Pagi kubangun
Sesaat setelah sadar kutermenung
Teringat akan rahmat Tuhan yang Agung
 

Seraya berucap tuk besyukur
Pagi itu ku masih bisa berjuang di sisa umur


Menjelang siang kupergi ke medan juang
Di sana menunggu siswa-siswaku yang riang
Rindu mereka menyimak motivasi juang
Belajar banyak tuk masa depan nan menantang

Kubuka pertemuan dgn salam
Ya salam, semoga mereka jadi rahmatan alam
Kubakar semangat juang nan mendalam
Agar mereka terhindar dari hidup yg kelam

Kuajari mereka komunikasi menarik
Semoga mereka bicara simpatik
Mengajak khalayak bekerja efektif
Hingga saatnya terbentuk ummat yg hanif

Saatnya kupulang dengan peluh mengucur
Kujalankan kendaraan laju meluncur
Menuju rumah tempatku terhibur
Di sana keluarga menyambut penuh syukur

Kujelang malam kumpul bada magrib
Berkumpul tuk berbagi nasihat dan tip
Tip untuk hadapi catatan rokid atid
Kutekankan agar hidup aktif berbuat baik

Tiba waktu kutunaikan hak badan
Istirahat di malam badan telentang
Tak kusadari kapan ku dimatikan
Hingga akhirnya kusadari saat bangun pagi menjelang

Kulanjutkan hidup hingga ajal menjemput

Karya: sugiri sugi


TADABUR ALAM

T atkala kupandang luasnya alam hati ini turut larut
A ir pun beriak di danau terkena riuh angin menyemut
D esis angin terdengar memanjakan hati yang lembut
A lang-alang pun berdendang diantara banyak rumput
B uaian indahnya pernak-pernik menghias luasnya laut
U ntaian rahmat Tuhan menyeruak terlihat berturut-turut
R induku padaMu Tuhan, wahai yang memiliki malaikal maut

A ch alangkah indahnya alam semesta ini
L antunan lagu-lagu merdu alam mendendangkan simponi
A ch alangkah indahnya alam semesta ini
M enandakan kuasa dan kasih sayangnya Allah Rabbani

Cipt: sugar sugi

BENTROK JEUNG TUNDUH

B eurang mejehna kasore
E ta padamelan teu aya seepna
N alika kudu tuluy gawe
T api ieu mata mani rupa
R upana tos hayang sare
O ngkoh tetep kudu ka sakola
K itu gawe kuring sapopoe


J iwa jeung raga jiga tos pati cape
E h kapala sakola tos dugi ka sakola
U ntung aya ojeg bisa dibayar engke
N undutan oge da kudu dipaksa
G awe di sakola dugi ka sore

T uluy kuring poho kana alat nu dipake
U h kieu mah kuring kudu balik imah
N eangan heula alat eh aya dina bale
D urugdug deui kuring indit ka sakola
U sap kesang da puguh cape
H ate mah sabenerna hayang sare heula

Cip: sugiri sugi

GORENG HAYAM ATAU BAKAKAK YA DIBAKAR

G ara-gara lapar
O ngkoh hayu wae tebar
R ada-rada lebar
E h acarana geus bubar
N eangan dengeun keur dahar
G oreng hayam nu kekar


B ati aing keur sadar
A rek dahar aya oge dadar
K ejona pare anyar ti pasar
A tuh puguh ieu mah ubar
K anggo ngubaran beuteung lapar
A ntep nu lain sina ngampar
K ajen teuing aing mah tetep dahar

Cipt: sugiri sugi

SAHABAT SEJATI

S alam wahai sahabatku
A ku bahagia karna dirimu disampingku
H ilang sudah resah dan gelisah karenamu
A ku bahagia karna dirimu disampingku
B agai berdiri di tengah terik engkau datang
A mbilkan minum haus menghilang
T etaplah aku bertahan terus berjuang


 S alam wahai sahabatku
E ngkau pelipur lara saat aku sakit meradang
J ajakan bantuan saat aku di manapun bilang
A ku terkesan engkau tak jua hengkang saat aku sakit meriang
T idak pula suka menyerang saat ku tendang
I nilah sahabat sejatiku malam dan siang
Karya: sugiri sugi

DIAM ATAU GERAK

D iam artinya mati
I a tak tahu apa yang harus diikuti
A ndai adalah kata yang sering terulangi
M ata melihat tapi terselubungi


A ntara diam dan gerak adalah inisiasi
T etapkan tindakan untuk mengubah diri
A ntara diam gerak adalah antisipasi
U ntuk menggapai visi dan misi

G erak adalah hidup
E ntaskan rasa malas yang membelenggu
R iang gembira bukti ada cahaya dari dalam qolbu
A ndalah penentu bukan si dungu yang termangu
K etahuilah Allah menunggu sikapmu untuk maju

Karya: sugiri sugi

KUSADARI DARI BANGUN HINGGA TIDUR LAGI

kala bangun kusadari Tuhan masih memberiku napas
kala mandi kudapati organku masih lengkap
kala sholat kuingati Tuhanku Yang Maha Kuasa
kala makan kurasakan lejatnya makanan
 

kala keluar rumah kunikmati cahaya matahari
kala pergi kudapati kakiku masih bisa berjalan
kala tiba di sekolah kudapati guruku masih suka tersenyum
kala belajar kusadari masih banyak yang belum kumengerti
 

kala istirahat kumengerti badankupun punya hak
kala pulang kucoba untuk refleksi diri
kala di mobil kurasakan luarbiasanya gravitasi bumi
kala tiba di rumah kusalami orang terkasihku
 

kala di ruang keluarga kubercengkrama dengan saudaraku
kala larut malam kukembali tidur

akankah esok hari aku dibangunkan kembali?
adakah alasanku untuk tidak bersyukur atas nikmat dari bangun hingga tidur lagi?

Subhanallah, Maha Suci Allah yang menciptakan ini semua.
Ya Allah ampunilah segala kesalahan dan dosaku selama ini!

Karya: sugiri sugi

PENGALAMAN MEMANG BERHARGA

bila kita mengalami buruk
jangan terulang lagi
bila kita mengalami baik
coba pelajari

bila buruk orang alami
jangan terjadi pada diri
bila baik orang alami
coba berusaha cari tahu

MEMANG BERHARGA PENGALAMAN ITU

Karya: sugiri sugi

KUPUTUSKAN UNTUK MAJU

jalan yang kutempuh adalah niscaya
bila mundur aku berdosa
majupun tidak semudah asa
kupikir dan kupikir ternyata
ternyata lebih baik majuuuuuuuu


langkah berani karena inilah senjata
senjata tuk menghancurkan lara dan rasa putus asa
memang tak mudah berenang di air berbuaya
kupikir dan kupikir ternyata
ternyata inilah jalan satu-satunya

kuat di benakku jalan yang kutempuh
walau peluh meluncur deras di sekujur tubuh
kuat di benakku semangat teguh
walau dari subuh ke subuh memeras tubuh
kupikir dan kupikir ternyata
ternyata kata maju satu satunya kata kukuh
AKHIRNYA KU TETAP MAJUUUUUU

Karya: sugiri sugi

SIAPAKAH YANG SELALU BERUNTUNG?

 Kalkun lelah makan spageti
Di sebelahnya layang bergantung
Tahun telah sehari berganti
Siapakah yang beruntung?


Dua itik telah berkawan
Beda muka dan beda muka
Dunia ini adalah permainan
Ada suka dan ada duka

Beda muka dan beda muka
Semuanya adalah perbedaan
Ada suka dan ada duka
Semuanya adalah ujian

Sofa datar jadi sofa disewa dua
Duduk riang di atasnya sambil selonjoran
Siapa daftar jadi siswa atau mahasiswa
Ia pasti senang turut ikut ujian

Jadi sofa ada yang berkantung?
Pastilah yang benar dan telah dapat rajutan
Jadi siapa yang selalu beruntung?
Dialah yang sabar dan tabah mendapat ujian

Karya: sugiri sugi

Rabu, 06 Mei 2015

DAWAI dan BUAH ASMARA

NgiMaM
Ngidam Makan Mangga


N alika dugi kana waktosna
G euning sok karasa mabokna
I eu mah da memang salah bapakna
D ugi hayang emam mangga muda
A ri hayangna teu aya waktosna
M alah peuting-peuting oge kudu aya


M eujeuhna mabok nu kacida karasa
A sana hayang bae emam mangga
K atawis kacida hoyongna
A tuh nu jadi bapa kudu usaha
N eangan mangga kudu ka mana


M enang mangga tina tangkal tatangga
A sem emang da eta nu diteda
N angging ieumah beda ti nu biasa
G euwat bawa eta mangga ka dieu
G euwat atuh abdina tos teu wasa
A nging mangga nu raos mah da nu muda


Karya: sugiri sugi

BUAH HATI

B uah ini bukan buah biasa
U ntuknya kita beri penuh perhatian
A yah bunda berdoa dan berusaha
H arapkan si buah hati menjadi orang beriman


 H ari demi hari jadi pertaruhan
A gar buah ini benar-benar berkembang
T iba waktunya dewasa kau jadi tumpuan
I nilah buah hati yang tersayang


Karya: sugiri sugi

MEMORI NGAWAS UN

M engawas oh mengawas
E ngkau datang di akhir tahun yang tuntas
M enyaksikan siswa mengerjakan soal di kertas
O h mengawas
R asanya belum lama kau datang kembali mengulas
I nilah waktunya melaksanakan tugas


N ama-demi nama siswa ku tulis di kertas
G erak badanku tak banyak hanya di kelas
A ku dan rekan tak boleh membahas
W aktu berlalu ujian pun tuntas
A da kalanya hingga udara terasa panas
S emoga tugas ini jadi pahala dibalas


U ntuk Mu Tuhan ku kerjakan ini
N ikmat Mu tak luput kurasakan pada kegiatan ini


Karya : sugiri sugi 05/05/2015

OH NARKOBA

O h narkoba
H ari-hari mu membayangi diri yang lupa


N ikmatmu tak seberapa dibanding bahaya
A ku tak heran jika banyak yang suka
R asamu menghilangkan stres sementara
K arena mereka terbawa hasutan syetan durjana
O bat stres adalah iman sebenarnya
B ukan malah larut mengikuti nafsu membara
A tau mereka telah lupa hakikat hidup di dunia


Karya: sugiri sugi

DAWAI ASMARA
LOVELY STRING


D awai nyaring seiring hening
A lunannya tak asing tapi tetap penting
W alau masa terus datang dan melaju sering
A ku pun hanyut dalam irama tak jua bising
I nilah indahnya dawai dipetik lengking


A ku terpesona indahnya
S eakan aku tak tau pangkalnya
M enantikan kekasih kehadirannya
A aku terpesona sikapnya
R amah tutur bahasanya
A langkah indah jika kubersanding dengannya
Karya: sugiri sugi

ASY-SYUKRULILLAH


Rabu, 29 April 2015

TRUELY LOVE



TRUELY HAPPY LOVE

T o everyone when falling in love
R aise your hope that it would come true
U ntill light enlighten the way to get through
E verything will be ok if you are sure to
L oad full spirit to make you blue
Y es, this is the way to step up on you

H ope to hope, don't miss them
A nytime you will know it could come then
P erfect your intent due to God
P erfect your effort to do the best
Y es, God know who's always on His path

L ove from God is the true love
O ut of it is not worth to hold on
V ote even can't change the state
E ven you keep crying till dieying

Created by: Sugiri

RAHASIA WAKTU PAGI

RAHASIA WAKTU PAGI

R iuh ayam bersiul di pagi hari
A lunannya bersahut membangunkan orang
H irup udara segar walau dingin menusuk pori
A langkah indahnya diri ini bila merasa senang
S ujud bersimpuh pada Sang pencipta diri
I nilah rahasia waktu pagi pembuka siang
A mbilah segera air wudlu untuk berdiri

W alau diri dirundung duka meradang
A lunan suara ayam ajak bangun sejak dini
K uatnya gairah hidup menjelang siang
T uk memulai mencari segenggam rizki
U njuk keteladanan bagi keluarga tersayang

P agi ke pagi ku berusaha tetap mencari
A langkah indahnya saat siang menjelang
G iat beribadah dan terus mencari rizki
I nilah rahasia waktu pagi pembuka siang

Karya: Sugiri

KUNCI SUKSES

MAU SuKSeS?

Hindari penyakit ini:

Kudis: kurang disipplin
Kutil : kurang teliti
Kurap: kurang rapi
Kupret: kurang prestasi
Gaptek1: gak punya tekad
Gaptek2: gak punya etika
Tipes
1: tidak peduli sesame
Tipes2: tidak pernah shalat

Bagi yang mau sembuh hubungi nomor ini 0402040403 bebas pulsa
Hub. No. di atas 5x sehari semalam
Lakukan secara kontinu terjamin berhasil

ALLAHU AKBAR (ALLAH IS THE GREAT)

SUBHAANALLAH

S aat kulihat alam ciptaanmu
U ntaian karunia-Mu tak ada titik buntu
B ahtera lautan nan haru biru
H amparan padang rumput nan merayu
A ku akui aku kagum menggebu
A ku akui aku rindu lantunan ayat-ayat suci-mu
N ama-Mu kan senantiasa ku semai di lubuk hatiku
A ku akui aku luput mengingat nama-Mu
L embaran kehidupanku tertutup penuh debu
L angkahku jauh di luar syariatmu
A ku akui kini ku sadari keagungan-Mu
H arapanku ku takan lagi kelam menjalani hidup. Subhanallah Engkau maha suci


Karya: sugiri sugi

ALHAMDULILLAAH

A ku bangun kurasakan kakiku masih bisa gerak
L alu mataku pun masih bisa melihat
H ingga paruku tak luput bernapas
A ku lihat matahari masih mau datang
M enyinari alam hingga malam menjelang
D uhai Tuhan Yang Maha Agung
U ntukmu aku bersimpu
L ama aku tak sadar akan karuniamu
I jinkan aku menyapa-Mu
L antunkan ayat-ayat-Mu
L antas kuberpikir kemana aku selama ini
A ku akui aku lalai
A ku akui aku penuh dosa
H atiku kini lega kusadari keagungan namamu


Karya: sugiri sugi

MALU, AKAL, DAN SENYUM

M anusialah yg diberi fitrah malu, akal dan senyum
A kan tetapi hewan tidak
L ihatlah mereka apakah malu tak pakai baju, atau senyum
U ntuk itulah manusia diberi akal dan agama


A pabila akalnya hilang ia takan malu atau sudah gila
K etika berdosa memang masih bisa tersenyum
A pabila tak ada malu tapi tersenyum
L alu siapa dia?

S ejatinya ia malu ketika berdosa
E tika orang yang masih punya akal
N amun bila akal hilang
Y ang ada adalah sifat kehewanan
U ntuk itulah Tuhan memberinya aturan hidup
M enyempurnakan akhlak manusia supaya teratur

Karya: sugiri sugi

Intisari materi khutbah jumat hr ini di msjid alawalien

TAK PUTUS BERHARAP

T uhan maha tahu
A pa yg nyata dan yg tersembunyi
K ala musibah datang menimpa

P engetahuan-Nya tak luput meliput
U ntuk mengetahui siapa yg sabar dan istiqomah
T uhan maha kuasa dn maha berkehendak
U ntuk menguji hambanya yg beriman
S iapa yg bertahan dalam keimanan pada-Nya

B eruntunglah ia
E ntaskan syahwat durhaka pada-Nya
R ahmat Tuhan jadi penghiburnya
H ari demi hari tetap semangat bergelora
A lirkan cahaya Tuhan dalam berjuang hingga ajal menyua
R iang dikala duka bersyukur di kala kaya
A ntara suka dan petaka
P astikan tak putus berharap atas rahmat-Nya

Karya: sugiri sugi

RAHASIA WAKTU PAGI

R iuh ayam bersiul di pagi hari
A lunannya bersahut membangunkan orang
H irup udara segar walau dingin menusuk pori
A langkah indahnya diri ini bila merasa senang
S ujud bersimpuh pada Sang pencipta diri
I nilah rahasia waktu pagi pembuka siang
A mbilah segera air wudlu untuk berdiri


W alau diri dirundung duka meradang
A lunan suara ayam ajak bangun sejak dini
K uatnya gairah hidup menjelang siang
T uk memulai mencari segenggam rizki
U njuk keteladanan bagi keluarga tersayang

P agi ke pagi ku berusaha tetap mencari
A langkah indahnya saat siang menjelang
G iat beribadah dan terus mencari rizki
I nilah rahasia waktu pagi pembuka siang

Karya: Sugiri sugi

PERILAKU EKONOMI

P endidikan adalah sebuah perilaku ekonomi
E konomi adalah perilaku mengurus modal
R uang gerak manusia adalah lingkungan ekonomi
I tulah mengapa pendidikan bagian usaha ekonomi
L atih anak lewat lembaga pendidikan
A tau sediakan modal guna mendapat keterampilan
K etika itulah orang berusaha bagaimana mengembangkan usaha
U ntuk selanjutnya bekerja dan memperoleh uang


E konomi dikembangkan lewat pendidikan
K alau orang sadar pentingnya pendidikan
O rang ini seharusnya berusaha sekuat tenaga
N amun sayang kebanyakan tak peduli
O rang seperti ini kebanyakan adalah pemalas
M ari kita sadari nilai strategis pendidikan
I nilah jalan utama menuju kesejahteraan

Karya: sugiri sugi

RINDU TEMAN LAMA

R asanya aku sangat rindu
I ngin bersua dan berkumpul padu
N amun ke mana teman-teman lamaku
D ari dulu kalian mewarnai hidupku yg liku
U ntuk itu ku rangkai puisi rindu nan syahdu


T eman oh teman
E ntah di mana kalian
M engingatmu aku terkesan
A langkah indah saat kita pergi bersamaan
N amu kini di mana saja kalian

L antunan puisi ini semoga kalian berkenan
A ngkat kembali romantika berkawan
M alahan semoga menjadi penawar rindu yang tiada tertahan
A ku tunggu kalian di FACEBOOK-an

Karya: sugi

AGAR TAK JENUH

A sa kita dalam tenggelam
G erus goresan langkah hidup tersulam
A pa yang bisa kita tanam
R asa dan asa agar tak suram


T itilah jalan Tuhan sebagai peredam
A gungkanlah Nama-Nya siang dan malam
K etika asa mulai hitam dan legam

J alan Tuhanmu bisa jadi madu alam
E ntaskan rasa jenuh yang kian dalam
N antikan dan jangan putus asa menyulam
U ntukmu Tuhan senantiasa beri kasih mendalam
H arapan jangan putus walau hadapi jalan tercuram

Karya: Sugiri Sugi

UNTUKMU IBUKU SAYANG

U ntukmu ibuku sayang
N iatku kuat tak terbayang
T ekadku kokoh bak cahaya terang
U ntukmu ibuku yang ramah
K akimu menyimpan surga dibawah
M ulutmu nan berkah penuh pituah
U ntukmu ibuku aku bersimpuh


I ni hari ku ingat jasamu
B uah kasih sayangmu aku hidup maju
U ntukmu ibuku ku ingat selalu
K arena pelukan hangatmu di kala aku bayi lucu
U bah hidup sejak kecil hingga aku dapat melaju

S aat kuberhasil kini kau tiada disisiku
A ku rindu alunan nasihatmu
Y ang dahulu kala aku pakai baju
A aku rindu belayan halus tanganmu
N amun kini engkau pergi lebih dulu
G ak tahu kapan aku menyusul ke tempatmu

Karya: Sugiri sugi

AKHIR DUNIA

A pa itu akhir dunia?
K apan akhir dunia itu?
H ari itu adalah hari matinya, rasa, asa, peduli, dan malu
I ngat hakikat hidup adalah berakhlak mulia
R aja manusia menghendaki persaudaraan dan kasih sayang


D unia dan segala isinya adalah fasilitas untuk memupuk asa bersama
U ntuk hidup dalam harmonisasi kemanusiaan
N amun bila asa, rasa dan peduli hilang
I tulah akhir dunia
A langkah meruginya orang yang kehilangan asa dan rasa.

Karya: sugiri sugi

MURIDKU KEHORMATANKU

M uridku
U ntukmu aku meracik
R angkaian kata dalam luasnya ilmu
I rama suaraku menyampaikan kata pesan
D alam keheningan suasana ruang kelas
K ata demi kata kurajut dalam keikhlasan
U ntuk mu wahai muridku


K aulah tumpuan harapan bangsa
E ntah kau dengar pesanku ini tapi kuberharap
H ari-harimu ke depan akan lebih dahsyat dalam persaingan
O h muridku yang terhormat
R aihlah prestasimu demi kebaikan bersama
M atahari akan tetap menyinarimu
A ndai kau pun tetap maju menembus buntu
T ata kala tak ada lagi yang mau maju
A ku mohon engkaulah harapanku
N iatlah secara ikhlas mohon pertolongan Allah pembuat arasy
K u yakin engkau bisa
U ntuk mu kuberdoa semoga Tuhan memberkahimu.

Karya: Sugiri Sugi

MAU SuKSeS?

Hindari penyakit ini:

Kudis: kurang disipplin
Kutil : kurang teliti
Kurap: kurang rapi
Kupret: kurang prestasi
Gaptek1: gak punya tekad
Gaptek2: gak punya etika
Tipes: tidak peduli sesama


Bagi yang mau sembuh hubungi nomor ini 0402040403 bebas pulsa
Hub. No. di atas 5x sehari semalam
Lakukan secara kontinu terjamin berhasil

TRUELY HAPPY LOVE


T o everyone when falling in love
R aise your hope that it would come true
U ntill light enlighten the way to get through
E verything will be ok if you are sure to
L oad full spirit to make you blue
Y es, this is the way to step up on you


H ope to hope, don't miss them
A nytime you will know it could come then
P erfect your intent due to God
P erfect your effort to do the best
Y es, God know who's always on His path


L ove from God is the true love
O ut of it is not worth to hold on
V ote even can't change the state
E ven you keep crying till dieying


Created by: sugiri sugi

MORNING SUN

M orning begins day
O f the sun shine we can stay
R ide the life we can't delay
N one can stop till our God say
I  nsight from Him leads us to the right way
N ice path to make us okay
G od always bless us when truth is taken away


S unshine keeps everything remain with the function
U ntill the end of the world is over with explosion
N one of us can escape from His law of execution


Created by: sugiri sugi

HAYU URANG SAKOLA

RUMELANG JUCER

Ini nama kelompok mahasiswa KKM STKIP Muhammadiyah Bogor. Mereka bertugas di Desa Mekarjaya Kecamatan Rumpin sejak 16 April sd 25 Mei 2015. Nama kelompok itu sendiri berasal dari kata RUmpin MELANGkah maJU dan CERdas dengan harapan sesuai tema utama "hayu urang sakola" upaya meningkatkan tarap pendidikan masyarakat di kp Tambilung Desa ini menemukan tonggaknya untuk selanjutnya dapat dilanjutkan oleh masyarakat setempat. 

Program Unggulannya adalah Inisiasi Pendirian PAUD.

Mahasiswa kelompok ini terbilang kreatif dan potensial karena dapat menggerakkan masyarakat untuk berperan aktif dalam kegiatan mahasiswa.

Melengkapi dinamika kegiatan mahasiswa ini menciptakan lagu yang asik didengar.

Laporan oleh sugiri sugi selaku dosen pembimbing.




KKM TAMBILUNG

K etika waktunya tiba
K ami bergegas bermarkas disana
M enyusun strategi tuk coba menyelami suasana

T at kala hari mulai merekah
A neka ragam masyarakat menarik ditelaah
M enantikan tangan-tangan kreatif mahasiswa berkiprah
B elajar dan membelajarkan orang hingga sumringah
I nilah peran dan fungsi pengabdian di tengah
L uaskan ilmu tinggikan anugerah
U ntuk membangun jiwa agar tekun beribadah
N ilai diri sebagai pahala menggapai surga nan megah
G empita mahasiswa pembawa berkah

Ciptaan: sugiri sugi

Kamis, 02 April 2015

AGAR TAK JENUH


A sa kita dalam tenggelam
G erus goresan langkah hidup tersulam
A pa yang bisa kita tanam
R asa dan asa agar tak suram

T itilah jalan Tuhan sebagai peredam
A gungkanlah Nama-Nya siang dan malam
K etika asa mulai hitam dan legam

J alan Tuhanmu bisa jadi madu alam
E ntaskan rasa jenuh yang kian dalam
N antikan dan jangan putus asa menyulam
U ntukmu Tuhan senantiasa beri kasih mendalam
H arapan jangan putus walau hadapi jalan tercuram

Karya: Sugiri Sugi

JANGAN LUPA BERSYUKUR


J iwa ini dalam genggaman-Nya
A sal kau tahu
N ikmat-Nya tak hingga bila kau berupaya berhitung
G aris sunnah-Nya membimbing setiap diri
A sal kau tahu
N ama siapa yang paling agung


L antunan suara gemercik air deras mengalir
U ntaian pulau indah siapa cipta
P ada-Nya langit dan bumi mengabdi
A sal kau tahu


B unga indah merekah harum semerbak merebak
E talase alam penuh cipta indah memanja qolbu
R iuh gemuruh angin menerjang hutan terbentang
S inar sang surya terang menembus hutan dan padang
Y ang merahmati segenap alam mendalam
U kiran awan memantulkan cahaya senja nan menawan
K erumunan bintang terang nun jauh gemerlap di kesunyian malam
U ntuk itulah kita memandang alam raya sepanjang asa
R aih ridho Tuhan jangan lupa bersyukur


Karya sugiri sugi

Rabu, 25 Maret 2015

PERILAKU EKONOMI



Oleh: Sugiri 
Dosen Profesi Kependidikan 
STKIP MUHAMMADIYAH BOGOR 
 Pendahuluan
Pendidikan adalah upaya sengaja orang dewasa dengan menyediakan hal-hal yang diperlukan bagi tercapainya perubahan peserta didik dalam hal pengetahuan, keterampilan dan sikap serta tata laku sesorang atau kelompok untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Definisi di atas mengemukakan sebuah proses dimana terdapat banyak komponen input bagi proses tersebut antara lain terhimpun dalam 6M+I1+T1. Komponen input itu adalah Man, Material, Method, Machine, Money, Market, Information dan Time.
Bagi pemerintah atau institusi pendidikan, sebuah proses tentu diharapkan menghasilkan output yang bermutu dengan penggunaan sumber daya input yang efisien. Dalam hal ini manajer harus menjalankan fungsi manajemen secara benar mulai dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengendalian dan evaluasi.
Pendidikan dapat dipandang sebagai sebuah industri yang menghasilkan output atau product dan outcome. Output pendidikan adalah lulusan dari satuan pendidikan atau perguruan tinggi dengan memiliki kualitas diri yang berbeda dibanding mereka sebelum memasuki institusi pendidikan.
Salah satu komponen supaya terjadinya proses pendidikan adalah pembiayaan. Pembiayaan adalah sejumlah dana yang diperlukan untuk melaksanakan fungsi manajemen sejak perencanaan hingga selesainya peserta didik menempuh pendidikannya dan memperoleh pengetahuan dan keahlian sesuai satuan pendidikannya.
Sebenarnya sejumlah dana yang dikeluarkan dalam proses pendidikan merupakan investment cost atau biaya investasi karena dana itu nantinya akan kembali setelah lulusan itu dapat bekerja dengan kemampuan yang diperolehnya. Berdasarkan cara kerjanya, institusi pendidikan dapat disamakan dengan perilaku ekonomi  dimana SDM yang terlibat dalam proses pendidikan adalah sama dengan orang-orang yang bekerja pada sebuah institusi pasar atau pabrik.
Dari uraian di atas dapat kita kemukakan beberapa masalah dalam makalah ini yakni yang terkait dengan biaya, investasi, perilaku ekonomi, ekonomi pendidikan dan implikasi teori perilaku ekonomi pada manajemen pendidikan.

Permasalahan
Berdasarkan uraian di atas dapat kita kemukakan beberapa masalah yang terkait dengan ekonomi pendidikan antara lain:
a.    Pengertian Ekonomi Pendidikan
b.    Pengertian Perilaku Ekonomi
c.    Pengertian Prilaku Ekonomi dalam pendidikan
d.    Implikasi teori perilaku bagi Manajemen Pendidikan

Pengertian Ekonomi Pendidikan
Menurut Samuelson, "Ekonomi adalah studi tentang bagaimana manusia dan masyarakat memilih, dengan atau tanpa menggunakan uang, untuk menggunakan sumber daya yang langka produktif untuk menghasilkan berbagai komoditas dari waktu ke waktu dan mendistribusikannya untuk konsumsi, sekarang dan di masa depan, di antara berbagai orang dan kelompok dalam masyarakat ". Dengan demikian, ekonomi adalah studi tentang produksi dan distribusi dari semua sumber daya yang sedikit - apakah barang fisik atau jasa tidak berwujud - apa keinginan individu. Ekonomi pasti berhubungan dengan alokasi sumber daya di antara penggunaan bersaing.
Menurut Alfred marshall : Suatu studi tentang pemanfaatan sumber daya yang langka untuk memenuhi kebutuhan manusia yang tak terbatas atau studi tentang umat manusia dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam UU No 20 th 2003 Sisdiknas dinyatakan bahwa  Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar  dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk meiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan Negara.
Webster New World Dictionary menyatakana bahwa “Pendidikan adalah proses pelatihan dan pengembangan pengetahuan, keterampilan, pikiran, karakter, dll, terutama oleh sekolah formal.
Jadi pendidikan berhubung dengan kegiatan produksi dan distribusi pengetahuan baik yang diperoleh melalui kegiatan pãda serta lembaga reguler Pendidikan atau Cara lain.
Abdullah Thamrin menulis bahwa Ekonomi pendidikan adalah studi tentang bagaimana seseorang atau masyarakat memilih, tanpa atau dengan uang, penggunaan sumberdaya produktif untuk memperoleh berbagai jenis pendidikan (dan pelatihan), pengembangan pengetahuan, kecakapan,  kepribadian, dan sejenisnya – terutama melalui pendidikan formal – dalam kurun waktu tertentu dan mendistribusikannya, sekarang dan utuk masa yang akan datang, kepada sekelompok orang dan komunitas di masyarakat.
Dari uraian di atas dapat penulis kemukakan bahwa ekonomi pendidikan adalah ilmu yang mempelajari perilaku orang atau kelompok orang dalam upayanya memperoleh jasa pendidikan bagi dirinya atau putra putrinya dengan menggunakan sejumlah uang atau tanpa itu atau menggunakan sumber-sumber yang biasa dipakai dalam kegiatan ekonomi.

Pengertian Prilaku Ekonomi
Manusia adalah makhluk sosial yakni mereka tak dapat hidup kecuali ditopang oleh keberadaan individu lainnya di dalam atau di luar komunitasnya. Dengan kata lain manusia membutuhkan bantuan dari orang lain atau memberikan sumbangsih kepada orang lain. Satu sisi beberapa kebutuhan seseorang dapat dipenuhi oleh dirinya namun begitu banyak kebutuhan lainnya tak dapat dipenuhinya. Disinilah ia membutuhkan orang lain.
Dengan instrument hidup seperti akal, ingatan, panca indera, manusia merspon apa yang ia alami termasuk memenuhi kebutuannya. Di sinilah ia berperilaku satu dengan lainnya. Dengan kata lain perilaku manusia adalah respon dirinya terhadap lingkungannya dalam memenuhi kebutuhannya.
Dari pengertian oleh para ahli maupun yang penulis kemukakan tentang pengertian ekonomi pendidikan terdapat kata memilih, tanpa atau dengan uang, penggunaan sumberdaya produktif untuk memperoleh berbagai jenis pendidikan (dan pelatihan), pengembangan pengetahuan, kecakapan,  kepribadian, dan sejenisnya – terutama melalui pendidikan formal dan yang dari penulis sebagai perilaku orang atau kelompok orang dalam upayanya memperoleh jasa pendidikan bagi dirinya atau putra putrinya dengan menggunakan sejumlah uang atau tanpa itu atau menggunakan sumber-sumber yang biasa dipakai dalam kegiatan ekonomi.
Dengan interakasinya dalam memenuhi kebutuannya maka terjadilah perilaku ekonomi. Satu pihak berperan sebagai produsen dan pihak lainnya berperan sebagai konsumen. Bahkan pada saat yang sama seseorang adalah produsen sekaligus konsumen. Maknanya adalah produsen untuk barang atau jasa tertentu tapi ia juga sebagai konsumen untuk barang atau jasa yang ia tidak dapat penuhi sendiri.

Pengertian Prilaku Ekonomi  dalam pendidikan
Dalam definisi ekonomi pendidikan pada uraian awal, tersirat perilaku manusia dalam upaya mendapatkan jasa pelayanan pendidikan. Maka tak pelak proses pendidikan merupakan perilaku ekonomi orang atau masyarakat dalam memberikan atau mendapatkan jasa pendidikan.

Implikasi teori perilaku bagi Manajemen Pendidikan
Begitu pentingnya pendidikan untuk mengembangkan potensi masyarakat yang berpengaruh pada kemajuan suatu bangsa, maka diperlukan bukan hanya sekedar perhatian tetapi harus dalam bentuk penelitian tentang perilaku ekonomi. Misalnya mengapa seseorang tidak berusaha secara penuh dalam keadaan bagaimanapun untuk memperoleh pendidikan. Hasil penelitian tentang perilaku ekonomi ini sangat strategis untuk menemukan formula yang digunakan untuk memengaruhi perilaku masyarakat tentang peran pentingnya pendidikan terutama menumbuhkan kesadaran akan pendidikan bahwa pendidikan adalah jalan terbaik untuk memobilisasi masyarakat menuju kemajuan suatu bangsa.
Diperlukan peran nyata dari otoritas pembuat kebijakan di tingkat nasional yang memandang pendidikan adalah primadona bagi terciptanya kemakmuran rakyat. Kebijakan yang membatasi pengaruh buruk televisi, internet, perilaku elit politik. Kebijakan tentang perlunya keteladanan yang bukan hanya sekedar retorika. Kebijakan yang tepat dalam memanfaatkan sumber-sumber proses manajemen yang efektif dan efisien. Kebijakan yang membela masyarakat tentang penggunaan sumber daya alam supaya tidak jatuh pada individu atau korporat asing.
Bila manajemen pendidikan yang berkaitan dengan dimensi kehidupan yang lain tidak diatasi maka akan melahirkan kebodohan struktural yakni kebodohan sebagai akibat dari mis-manajemen pendidikan.
Disamping menemukan formula yang tepat untuk memengaruhi perilaku masyarakat, maka penelitian juga harus mampu formula yang dapat dipakai untuk menumbuhkan budaya baca bagi masyarakat. Dengan demikian implikasi studi tentang perilaku ekonomi masyarakat dapat membenahi manajemen pendidikan di negeri ini.

Kesimpulan

  1. Ekonomi Pendidikan adalah studi tentang perilaku masyarakat dalam berupaya memperoleh jasa atau pelayanan pendidikan bagi dirinya atau putra-putrinya dengan atau tanpa uang sehingga dirinya atau putra-putrinya memperoleh pengetahuan, keterampilan serta sikap yang baik yang bermanfaat bagi memenuhi kebutuhan hidupnya
  2. Dalam Pengertian Ekonomi pendidikan terdapat kata prilaku yang didefinisikan sebagai respon masyarakat untuk memberikan atau membuat barang atau jasa bagi orang lain atau sebagai respon untuk memenuhi kebutuhan hidunya berupa barang atau jasa yang disediakan orang lain. Perilaku di sini adalah perilaku ekonomi yakni upaya manusia dalam memenuhi hajat hidupnya.
  3.  Implikasi teori perilaku bagi Manajemen Pendidikan adalah bahwa begitu pentingnya pendidikan untuk mengembangkan potensi masyarakat yang berpengaruh pada kemajuan suatu bangsa, maka diperlukan bukan hanya sekedar perhatian tetapi harus dalam bentuk kebijakan yang tepat dalam pemanfaatan sumber daya-sumber daya untuk mengoptimalkan komponen input manajemen dalam memajukan pendidikan nasional.
  4. Implikasi lainnya adalah pentingnya penelitian tentang perilaku ekonomi untuk mengetahui hal-hal yang memengaruhi masyarakat yang tidak sadar akan pentingnya pendidikan. Dengan penelitian tentang perilaku ekonomi diharapkan ditemukan sebuah formula untuk memobilisasi ke arah kesadaran akan pendidikan. Teorinya adalah kegara yang kuat adalah karena rakyatnya yang kuat. Rakyat yang kuat adalah rakyat yang berpendidikan. Rakyat yang berpendidikan baik sepadan dengan tingkat ekonomi yang baik. Manajemen pendidikan harus memberikan perhatian besar pada penelitian tentang perilaku ekonomi yang nyata-nyata terkait dengan ekonomi pendidikan.

Daftar Pustaka
Abdullah Thamrin, 2003. “Pembiayaan Pendidikan” Modul Perkuliahan.
Widodo Sunaryo, 2014. “Slide Perkuliahan Ekonomi Pendidkan”
Nurjanah Siti, 2010. “Materi Siaran Langsung TV Edukasi tentang Perilaku Ekonomi” Departemen Pendidikan Nasional, Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan
Adam M. Lavecchia, Heidi Liu, Philip Oreopoulos. 2015. “A research on Behavioral Economics of Education: Progress and Possibilities”